Panduan SEO #1 Optimasi judul artikel blog

Kali ini kita akan mencoba langkah awal yaitu mengoptimalkan judul artikel hal ini akan berfungsi mempermudah kamu dalam mengatur blog menjadi SEO friendly.
Sebelumnya dalam mencari kata kunci ada baiknya anda memulai riset terlebih dahulu menggunakan metode yang tergolong sederhana yaitu riset menggunakan google auto complete
Langsung saja simak dibawah ini:
Mencari kata kunci target
Kata kunci target adalah modal awal untuk membuat judul artikel blog agar muncul pada mesin pencari. Kita pastinya sudah tahu tipe pemikiran pengunjung mencari sesuatu dan pasti ia akan mengetik kata kunci target. Nah, kata kunci tersebut biasanya di sebut kata kunci target.
Contoh: cara merawat motor
Menambahkan imbuhan kata keterangan pada kata kunci target
Langkah selanjutnya adalah membuat judul dengan kata kunci di lengkapi kata keterangan. Kata keterangan adalah tambahan yang berfungsi penyempurna dari kata kunci target. Kata kunci berimbuhan seperti ini sering di gunakan oleh para pakar SEO yang diterapkan pada blognya. Karena memiliki kestabilan dalam bersaing di mesin pencarian google.
Contoh: cara merawat motor yang baik dan benar
Menambahkan angka pada judul
Selain mengimbuhi kata keterangan menambahkan angka pada judul juga termasuk teknik SEO, Berdasarkan riset para blogger profesional menambahkan angka pada judul artikel blog termasuk cara yang paling efektif membuat pengunjung penasaran dengan isinya.
Contoh: 15 cara merawat motor yang baik dan benar
Menambahkan kata penyemangat
Nah menambahkan kata penyemangat ibarat racikan penyedap rasanya pada makannan. Seperti dalam kasus SEO ini kamu bisa saja menambahkan atau menghiasi kata-kata penyemangat dalam judul artikel yang kamu buat. Dengan cara ini bisa menambah rasa penasaran pengunjung.
Contoh: WOW!!! 15 cara merawat motor yang baik dan benar
Cara diatas memiliki kesinambungan dan mempermudah meningkatkan kualitas SEO dan mendapatkan posisi kedudukan di pencarian google.
Semoga artikel ini bermanfaat jangan lupa share dan komen ya.
0 Response to "Panduan SEO #1 Optimasi judul artikel blog"
Posting Komentar